Ingin produktif dimana saja namun terkendala dengan laptop yang berat? Jangan khawatir lagi, karena ASUS Indonesia kini menghadirkan produk laptop super ringannya yaitu ASUS Zenbook S13 OLED UX5304. Kerennya lagi, laptop ini didesain sangat canggih dan ramah terhadap lingkungan dibuktikan dengan sertifikat EPEAT Gold.
ASUS memang selalu ingin menghadirkan inovasi dalam setiap produknya. Hal ini terbukti dengan berbagai fitur canggih yang disematkan pada laptop ASUS Zenbook S13 OLED. Namun tetap mampu mempertahankan desainnya yang tipis dan ringan sehingga digadang-gadang probabilitas yang tinggi.
Desain Tipis Mudah Ditenteng
Jika Anda membutuhkan laptop yang memiliki desain tipis sehingga mudah dibawa kemana pun bepergian, maka ASUS Zenbook S13 OLED lah pilihan yang tepat. Laptop ini akan melengkapi hidup Anda dengan desain yang sangat tipis dengan ketebalan total hanya 1 cm saja dan berat laptop hanya 1 kg. Dengan ketebalan dan berat tersebut maka masuk kategori ultra ringan dan portable.
Laptop ini memang dirancang untuk memenuhi kebutuhan teknologi bagi Anda yang aktif bergerak. Dengan kelebihannya yang ultra tipis dan ultra ringan, membuat laptop ini memiliki mobilitas dan manfaat yang maksimum bagi penggunannya. Apalagi dilengkapi dengan prosesor Intel core Generasi ke 13 yang semakin membuatnya terdepan.
Bagaimana Bisa Laptop Ini Ultra Tipis dan Ultra Ringan?
Pasti banyak pertanyaan yang terpikir, bagaimana bisa laptop secanggih ini dengan teknologi yang sangat handal dan lengkap bisa dibuat sangat tipis dan sangat ringan? Tentu saja banyak upaya yang dilakukan oleh ASUS untuk membuat laptop ASUS Zenbook S13 OLED yang memiliki ukuran sempurna untuk memenuhi kebutuhan mobilitas Anda. Berikut ini hal yang dilakukan untuk membuat laptop yang ultra tipis dan ultra ringan:
Menggunakan Bahan Terbaik
ASUS menggunakan jenis bahan yang dibuat dari perpaduan antara plastik dan logam, sehingga mampu menghasilkan produk yang lebih ramping 25% dari generasi sebelumnya. Logam magnesium-aluminium digunakan untuk dek keyboard, sehingga mampu membentuk struktur yang kokoh. Kemudian penutup kaca yang sangat tipis digunakan pada touchpad agar navigasi dapat berjalan mulus tanpa gangguan.
Mengatur Ruang Interior dengan Efisien
ASUS juga mampu mengatur ruang interior ASUS Zenbook S13 OLED dengan sedemikian rupa sehingga dapat membuatnya lebih ramping 25% dari generasi pendahulunya. Laptop ini menggunakan papan sirkuit yang memiliki lapisan lebih sedikit dan kepadatan kabel lebih tinggi. Dengan begitu mampu memuat lebih banyak transistor dan memberikan kinerja lebih baik dengan bobot yang lebih ringan di dalam ruangan yang compact.
Selain itu motherboard juga dirancang presisi sehingga mampu menampung dua kipas yang sangat tipis. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan aliran udara agar pendinginan menjadi lebih baik namun tetap lebih tipis 30% dari laptop sekelasnya.
Menyematkan Kamera FHD IR
Untuk mewujudkan profil rampingnya, laptop ASUS Zenbook S13 OLED UX5304 menyematkan kamera FHD IR yang lebih tipis namun memiliki fitur CNC. Proses CNC yang digunakan pada ASUS mampu membantu mencapai profil yang sangat ramping dan lebih ringan. Laptop ASUS kali ini juga menggunakan panel OLED ultra-thin yang dirancang khusus untuk mewujudkan profil alprop yang ultra-ramping.
Produktif Dimana pun dengan ASUS Zenbook S13 OLED
Laptop ASUS hadir dengan dilengkapi dengan Windows 11 Home. Ketika pekerjaan menumpuk, laptop ASUS dengan Windows 11 siap membantu Anda menyelesaikannya. Laptop ASUS dengan Windows 11 yang lebih nyaman di mata, memungkinkan Anda mengekspresikan diri dan cara kerja terbaik Anda. Dan tidak hanya Windows 11 asli, tersedia juga genuine Microsoft Office 2021 untuk menunjang aktivitas kamu sepanjang hari.
Dengan berbagai keunggulan yang dimiliki oleh laptop ASUS terutama dalam hal desain yang dibuat dengan sangat tipis dan sangat ringan ini, mampu menjawab kebutuhan pengguna yang mobilitasnya tinggi dan membutuhkan laptop dengan teknologi terdepan.
Laptop ASUS mampu mendukung Anda untuk produktif dimana pun berada, karena Anda bisa membawa laptop ini serasa tanpa beban. Tidak perlu diragukan lagi memang ASUS Zenbook S13 OLED dalam hal probabilitas. Pengguna bisa merasakan kehandalan laptop super canggih di dalam body laptop yang sangat langsing dan tipis.
dari dulu, aku selalu mengandalkan ASUS karena awet :D
BalasHapus